Minggu, 26 Juli 2020

PELANTIKAN PIMDA 058 TAPAK SUCI PUTERA MUHAMMADIYAH


Sragen – Sebanyak 26 pengurus Pimpinan Daerah  (PD) 058 Tapak Suci Putera Muhammadiyah Kabupaten sragen
 Periode 2019-2024 dilantik di Aula Gedung SMP Muhammadiyah 1 Sragen
Sabtu (25/7/2020) kemarin.

ketua pimda lama Bp Agus suprapto


Pelantikan yang berlangsung di aula gedung SMP muhammadiyah 1 Sragen berjalan dengankhidmat. 
Dalam prosesi pelantikan sebelumnya dibacakan terlebih dahulu surat keputusan (SK) Pimpinan Pusat Tapak Suci oleh Sekretaris Umum Pimwil 06 Tapak Suci Jateng H.M. Rusdianto. SE. Msi dan dilanjutkan dengan pembacaan naskah pengukuhan dan pengesahan personalia Pimda 058 Tapak Suci sragen.
Turut hadir di tengah-tengah acara, antara lain jajaran Dewan Pembina Tapak suci sragen,
Utusan dari 40 cabang latian d kabupaten sragen.. dan ketua PDM sragen Abdullah affandy dan jajaran nya.. Pimpinan Daerah ortom  sragen
Dan ketua PIMPINAN WILAYAH 06 TAPAK SUCI JAWA TENGAH, Bp Wiwaha berserta sekretaris pimwil 06 jateng

Tapak Suci Putera Muhammadiyah sebagai salah satu Ortom Muhammadiyah diharapkan mampu melaksanakan tugas-tugas organisasi, siap menjadi kader Muhammadiyah dan ke depan mampu mewujudkan cita-cita Muhammadiyah, 
Beliau (ketua pdm) juga bangga dengan ortom tapak suci yang anggotanya orang orang yang hebat karena
TAPAK SUCI ITU
1.KADER UMAT
2.KADER PERSYARIKATAN
3.KADER BANGSA
Dan karakter kepemimpinan di tapak suci itu sangat bagus...
Karna pemimpin itu
BENER (benar)
PENER ( tepat)
KOBER ( meluangkan/selalu ada waktu)
PINTER ( cerdas)
Itulah pesan yang di sampaikan KETUA PDM Sragen
Bp.Abdullah Affandi
Di selala sambutan nya untuk tapak suci
Ketua PDM sragen

Selain itu juga ucapan selamat d haturkan oleh ketua wilayah tapak suci
ketua pimwil 06 jateng

 Ketua Pimpinan Wilayah 06 Tapak Suci Jawa tengah dalam kata sambutannya.berharap setiap pengurus harus solit kompak iklas dan sabar...
Sehingga kedepan tapak suci sragen bisa terus menghasilkan kader kader militan...
atlet-atlet Tapak Suci Indonesia berkelas 
Karna kader tapak suci sragen juga mempunya i pelatih pelatih berpengalaman... Wasit juri yang berpenhalaman d cabang daerah dan nasional
ketua pimda 058 priode 2019-2024
Bp.Marsana

Penyerahan cindera mata dari ketua baru kepada ketua lama


penyerahan cinderamata dari ketua pimda kepada ketua pimwil jateng


Adapun dusunan kepengurusan pimda 058 sragen sebagai berikut

Ketua umum                  : Marsana, P.Ka
Ketua dewan pendekar : Ivo Rikwanto,S.Th.I.,P.Ka

Ketua l  : Agus Suprapto.S,Pd.P.Ka
Ketua ll : Subakir,S,Pd.K.Ua
Ketua lll : Suyanto.P.Ma

Sekretaris l : Abdullah Hasan H.S.PdI.,K.Ua
Sekretaris ll : David suprantino,S.Pd.,K.Ka

Bendahara l  : Suparman. K.Ua
Bendahara ll : Habiburrohman.S.Pd.,M.Pd.,K.Ua

Bidang di bawah koordinator ketua I
Bidang pendidikan anggota : Kahar Abdurrahman Wahid.SPd.,K.Ka
Bidang pembinaan prestasi : Indra Saputra.S.Pd,K.Ka
Pembinaan Kepelatihan : Sartono Hariyanto.K.Ua
Pembinaan wasit juri : Andi Nurhidayah.S.Pd.,KUa

Bidang di bawah koordinator ketua ll
Pembinaan cabang : Ngadino.S.PdI.,K.Ua
Al islami & Kemuh : H.Ali Rasyidi.S.Pd.,K.Ua
Pustaka&komunikasi : Joni Syaifullah.K.Ua
Kosegu : Agung Triyanto, K.Ka

Bidang di bawah koordinasi ketua Ill
Pendayagunaan Sumber Dana : Eka Yulianto.K.Ka
Pendayagunaan Usaha : Sukijo.K.Ua
Disiplin&Hukum : Sutarno.S.Th.I,K.Ua


Anggota pleno

H.Qowam Karim.S.PdI.,P.Ka
H.Mulyono Raharjo.S.Pd.,MM.,P.Ka
H.Mustofa.S.Pd.,P.Ka
Muh.Dawam.M.Pd.,P.Ka
Agus Lukman Zaidi.S.Pd.,K.Ua
Hasanudin Dwi Sabdo Putro S.Pd.,M.Pd.,K.Ua

Itulah susunan kepengurusan di pimda 058 sragen semoga beliau semua amanah iklas dan sabar


Senin, 06 Juli 2020

jalan dakwah

http://sticker.ly/s/VSDK7R



Tapak suci adalah salah satu jalan Dakwah ku...
Karena dakwah adalah bendera para nabi-nabi terdahulu dan orang-orang shaleh. Jalan dakwah adalah jalan yang dilewati para nabi dalam mengemban amanah risalah yang wajib disampaikan kepada ummat. Allah SWT berfirman:

قُل هَٰذِهِۦ سَبِيلِي أَدعُواْ إِلَى ٱللَّهِ عَلَىٰ بَصِيرَةٍ أَنَا وَمَنِ ٱتَّبَعَنِي وَسُبحَٰنَ ٱللَّهِ وَمَا أَنَا مِنَ ٱلمُشرِكِينَ


 
Katakanlah: “Inilah jalan (agama)ku, aku dan orang-orang yang mengikutiku mengajak (kamu) kepada Allah dengan hujjah yang nyata, Maha Suci Allah, dan aku tiada termasuk orang-orang yang musyrik.” (QS. Yusuf: 108).

Sebagaimana Nabi shallallahu alaihi wa sallam menyampaikan risalah yang Allah subahahu wa ta’ala turunkan kepada beliau, Beliau juga memerintah ummatnya untuk menyampaikan apa yang mereka terima darinya walaupun hanya satu ayat, Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda:

بَلِّغُوا عَنِّى وَلَوْ آيَةً

Sampaikanlah dariku walau hanya satu ayat” (HR. Bukhari).

Ibnu Hajar rahimahullah menjelaskan, ولو آية maksudnya adalah walau hanya satu ayat, hendaknya setiap orang yang mendengarnya bersegera menyampaikan ilmu yang dia terima walaupun sedikit, agar semua ilmu yang datang dari Nabi shallallahu alaihi wa sallam terus bersambung.”


 
Sebagian ulama menjelaskan bahwa dalam hadits diatas Rasulullah SAW menggunakan kata ‘ayat’ untuk mengungkapkan ilmu yang paling sedikit yang mungkin di miliki oleh seseorang, sehingga jika ia mengetahui lebih dari satu ayat otomatis lebih diperintahkan lagi untuk menyampaikannya kepada orang lain.

Dengan demikian maka dalam hadits ini Nabi shallallahu alaihi wa sallam memerintahkan semua kaum muslimin baik lelaki atau perempuan untuk menyampaikan ilmu bermanfaat yang diketahuinya, karena tak mungkin seorang muslim tidak memiliki ilmu apapun tentang agama islam.
Maka di dalam tapak suci di ajarkan tentang nilai nilai keislaman...
Sebagai modal ladang dakwah...
Dengan menanamkan nilai moral atau akhlak yg baik... Selain ke ilmuan pencak silat
Yg d ajarkan dalam tapak suci meliputi

Al islam
Kemuhammadiyahan
Ilmu pencak/beladiri
Ke organisasian...

Itulah yg d gembleng dalam tapak suci untuk bekal dakwah
Sebagai pengikut nabi muhammad


Rosulullah  juga pernah berkhutbah di dihadapan kaum muslimin pada haji wada’ dan menyampaikan pesan-pesan yang begitu berharga yang akan selalu menjadi pedoman kaum muslimin sepanjang masa, kemudian beliau berpesan kepada semua yang hadir untuk menyampaikan isi khutbah beliau kepada yang tidak hadir, diantara isi khutbahnya adalah:


 
Ya Allah, sudahkah aku menyampaikan pesan ini kepada mereka?

Kamu sekalian akan menemui Allah, maka setelah kepergianku nanti janganlah kamu menjadi sesat seperti sebagian kamu memukul tengkuk sebagian yang lain.

Hendaklah mereka yang hadir dan mendengar khutbah ini menyampaikan kepada mereka yang tidak hadir, karena bisa jadi orang yang mendengar berita tentang khutbah ini lebih memahami isinya daripada mereka yang mendengar langsung pada hari ini.”

Pada khutbah ini pesan terakhir Rasulullah shallallahu alaihi wa salam adalah menyampaikan isi khutbah beliau kepada yang tidak hadir, dan tentu tidak semua yang mendengarkan khutbah Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam orang alim seperti halnya Abu Bakar atau Ali bin Abi Thalib dan sahabat-sahabat senior lainnya, diantara mereka ada yang alim dan ada yang tidak, namun Nabi shallallahu alaihi wa sallam tetap memerintah mereka semua yang hadir untuk menyampaikan apa yang beliau sampaikan kepada  yang tidak hadir.

Pada intinya kita diperintahkan untuk menyampaikan ilmu yang kita ketahui sekecil apapun ilmu tersebut, karena kita tidak tahu mungkin dari sedikit ilmu yang kita bagikan dapat memberi manfaat dan menjadu sebab hidayah bagi orang lain.
Wallahu a’lam

ANIMASI TAPAK SUCI